Skip links

FMIPA UNIMED dan FB UNSOED Gelar FGD Rancang Kurikulum untuk Sukseskan Program MBKM

Jurusan Biologi Unimed mengadakan FGD (Focus Group Discussion) Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan Fakultas Biologi Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) dan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri medan (UNIMED) yang berlangsung di Aula Lantai III Gedung Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd (8/8).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Jurusan Biologi Dr. Hasruddin, M.Pd , seluruh dosen Prodi Pendidikan Biologi, Prodi pendidikan IPA dan juga turut hadir dari Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Dekan Fakultas Biologi Dr. Dwi Nugroho Wibowo, M.S dan Koordinator MBKM Fakultas Biologi UNSOED Romanus Edy Prabowo, S.Si., M.Sc., Ph.D

FGD Penguatan Kurikulum Merdeka Belajar dibuka oleh Dr. Hasruddin, M.Pd mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan dan membangun peluang bagi mahasiswa jurusan biologi dalam melaksanakan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Agar implementasinya nanti berjalan dengan baik kita akan merancang kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Nantinya penyampaian masukan dan ide-ide dari bapak dan ibu kita harapkan mampu menjadi konsep-konsep yang akan kita terapkan di Unimed khususnya di Prodi Biologi untuk menciptakan mahasiswa dan lulusan terbaik.