Skip links

Jurusan Pend. Geografi FIS Unimed Tandatangan MoA dengan Yakopi

Jurusan Pendidikan Geografi Fakultas Ilmu Sosial dan Yayasan Konservasi Pesisir Indonesia melakukan kerjasama dalam beberapa program. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) oleh Dekan Fakultas Ilmu Sosial Dra. Nurmala Berutu, M.Pd dan Direktur YAKOPI yang dilakukan di kantor YAKOPI, Jalan Pintu Air IV No.212, Kwala Bekala, Kec. Medan Johor, Kota Medan, Sumatera Utara pada Sabtu, 28 Januari 2023. Turut hadir dalam acara penandatanganan MoA tersebut Ketua Jurusan Pendidikan Geografi Dr. Darwin Parlaungan Lubis, S.Si, M.Si.

Dalam Sambutannya Dekan FIS Unimed Dra. Nurmala Berutu, M.Pd berharap agar kerjasama ini dapat menjadi awal yang baik untuk kedua belah pihak. Adapun program kerjasamanya yaitu Penyusunan Modul Mangrove untuk tingkat SD, SMP, SMA, Monitoring Penanaman Mangrove, Penelitian Restorasi, Policy Development dan Seminar Internasional. Dimana nantinya program yang disepakati dalam kerjasama ini dapat berjalan baik dan bermanfaat bagi edukasi mangrove dan penelitian berskala nasional atau internasional.

Sementara itu Direktur YAKOPI, Eling Tuhono menyambut baik kerjasama ini dan menyampaikan terimakasih kepada Dekan FIS Unimed dan Jurusan Pendidikan Geografi Unimed yang telah bekerja sama dengan YAKOPI. Beliau juga berharap kerjasama ini dapat memberikan manfaat untuk kedua belah pihak dan nantinya hasil dari program ini berupa penelitian dapat dipublikasikan pada Jurnal berputasi nasional atau internasional sebagai bentuk bahwa kerjasama yang dilaksakan memberikan manfaat yang maksimal dan memberikan informasi yang terbaru untuk masyarakat khususnya masyarakat Sumatera Utara.(Humas Unimed/eo)