Mahasiswa SaIG raih 2 penghargaan sekaligus dalam CreSHome Awards 2025
Penuh semangat, inspirasi, dan apresiasi terhadap generasi muda Sumatera Utara, suasana hangat begitu terasa dalam Sumut Youth Summit 2025 yang digelar di Fave Hotel Medan, Minggu (9/11/2025).Kegiatan ini merupakan bagian dari perayaan CreSHome Anniversary ke-4 yang diselenggarakan oleh Creative Student Home (CreSHome). komunitas kreatif yang konsisten mendorong kolaborasi, kepemimpinan, dan pengembangan potensi generasi muda yang adaptif serta visioner di Sumatera Utara.
Dalam momentum tersebut, salah satu mahasiswa berprestasi Universitas Negeri Medan (UNIMED), Chairullah, dari Program Studi Sains Informasi Geografi, berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih dua penghargaan bergengsi sekaligus, yaitu:
🏆 Pengurus Bidang Terbaik CreSHome 2025, dan
🏆 TOP Pengurus Terbaik Selama Satu Periode di CreSHome.
Atas capaian luar biasa ini, Chairullah juga dianugerahi Piagam Penghargaan, Piala Prestasi, serta satu tiket Fully Funded ke Singapura selama lima hari, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi, integritas, dan kontribusi nyata yang ia berikan dalam mendorong pertumbuhan ekosistem kreatif di lingkungan CreSHome.
Prestasi tersebut tidak hanya menjadi simbol pengakuan atas kerja keras individu, namun juga mencerminkan nilai-nilai yang diusung Universitas Negeri Medan, kampus yang senantiasa mendorong mahasiswa untuk berfikir kritis, berjiwa kepemimpinan, serta memiliki sensitivitas sosial dalam mewujudkan perubahan positif di masyarakat.
Chairullah, melalui kiprahnya di CreSHome, menunjukkan bagaimana sinergi antara pengetahuan akademik dan pengalaman sosial dapat melahirkan dampak yang bermakna. Ia menjadi teladan bagi generasi muda UNIMED dalam mengimplementasikan konsep “ilmuwan yang berkarakter”, yang tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga berperan aktif sebagai agen perubahan di lingkungannya.
“Prestasi adalah hasil dari komitmen dan konsistensi dalam berkarya. Selama kita mau belajar dan berani melangkah, setiap kesempatan akan menjadi ruang tumbuh untuk mencipta perubahan,”ujar Chairullah dengan penuh rasa syukur usai menerima penghargaan tersebut.(Humas Unimed)