Rektor Unimed Serahkan SK CPNS kepada 171 Dosen dan Tendik Baru
Rektor Universitas Negeri Medan Prof. Dr. Ir. Baharuddin, ST., M.Pd. menyerahkan Surat Keputusan (SK) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Tahun Anggaran 2024 kepada 158 orang Dosen dan 13 orang Tendik di Gedung Digital Library Unimed, Senin (30/6). Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Senat Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd., Sekretaris Senat, Wakil Rektor, Dekan, Direktur PPs, Kepala Biro, Ketua Lembaga, dan bagian kepegawaian Unimed.
Dalam sambutannya, Rektor menyambut dengan hangat dan penuh harapan kehadiran para dosen dan tenaga kependidikan baru. “Kehadiran saudara merupakan energi baru bagi universitas kita, sekaligus menjadi bagian penting dalam mewujudkan cita-cita besar Universitas Negeri Medan. Bagi para dosen, pengangkatan ini bukan hanya soal jabatan fungsional atau tugas mengajar. Ini adalah amanah untuk menjadi pendidik, peneliti, sekaligus pembina karakter generasi penerus bangsa. Saudara akan menjadi pelaku utama dalam transformasi pendidikan, berperan membentuk mahasiswa yang cerdas secara intelektual, tangguh secara moral, dan kuat dalam integritas. Sementara itu, bagi para tenaga kependidikan, peran Saudara tidak kalah penting. Saudara adalah tulang punggung sistem administrasi, layanan, dan manajemen universitas. Profesionalisme, kecepatan, dan ketepatan dalam pelayanan Saudara akan sangat menentukan kelancaran seluruh proses akademik dan non-akademik di kampus ini.”
Prof. Baharuddin menenkankan bahwa ASN di era sekarang dituntut untuk adaptif terhadap perubahan, mampu bekerja secara kolaboratif, dan senantiasa meningkatkan kompetensinya. “Inovasi, etos kerja, serta loyalitas terhadap institusi harus menjadi nilai-nilai yang tertanam kuat dalam diri kita semua. Sebagai bagian dari civitas akademika Universitas Negeri Medan, saya berharap Saudara-saudari mampu menjunjung tinggi nama baik universitas, bekerja dengan integritas, dan memberikan kontribusi nyata dalam upaya peningkatan kualitas pendidikan tinggi nasional. Saya ucapkan selamat bergabung dan selamat menjalankan tugas.”
Pada kesempatan tersebut, Ketua Senat Unimed Prof. Dr. Syawal Gultom, M.Pd. menyampaikan pentingnya integritas dan loyalitas dalam meningkatkan etos kerja. Ia pun berharap agar CPNS yang baru memiliki kemampuan berbahasa Inggris, mengusai IT dan menjunjung tinggi sopan santun. “Kemajuan Unimed bergantung pada kalian; Dosen dan Tendik Unimed harus dapat menjadi teladan yang baik, berintegritas dan berinovasi. Mari kita bersama-sama memajukan Unimed menjadi kampus yang unggul dalam pendidikan, rekayasa industri dan budaya. Sesuai dengan taglinenya The Character Building University.” (Humas Unimed/eo)